Foto : Istimewa
Foto : Istimewa
Foto : Istimewa

JAKARTASATU.COM – Mantan Menteri Keuangan Era Orde Baru yang juga salah satu Ketua DPP Partai Hanura, Fuad Bawazier secara resmi mengundurkan diri dari partai politik besutan mantan Panglima ABRI Jenderal TNI (Purn) Wiranto. Fuad mundur dari Hanura karena perbedaan sikap dan pandangan politik soal dukungan dalam pemilu presiden (pilpres).

“Benar, secara resmi saya sudah mundur dari Hanura,” kata Fuad saat dihubungi wartawan, Jakarta, Rabu (21/5).

Lebih lanjut mantan Dirjen Pajak itu menambahkan alasan dirinya hengkang dari  Hanura lantaran terjadi perbedaan persepsi tajam antara dirinya dengan DPP Partai Hanura. Dan Fuad mengaku kecewa dengan sikap Wiranto yang mendukung pasangan Jokjo Widodo-Jusuf Kalla dalam pilpres tahun ini.

“Betul, saya sudah tidak cocok dengan kepemimpinan Wiranto,” ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Bappilu Hanura Harry Tanoesoedibjo juga menyatakan diri mundur dari Hanura. Baik Harry dan  Fuad Bawazier sama-sama mendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa (Prabowo-Hatta) dalam pilpres. (OKZ/JKS).