JAKARTASATU.COM – Setelah pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla yang melakukan pemeriksaan kesehatan, hari ini (Jum’at 23 Mei) pasangan Prabowo Subianto- Hatta Rajasa di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Gatot Subroto, Jakarta.
Ketua Umum Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Zaenal Abidin mengatakan, teknis dan tata cara pelaksanaan pemeriksaan kesehatan Prabowo-Hatta diperkirakan akan lebih lama dengan pemeriksanaan Jokowi-JK.
“Selesai pemeriksaan agak sore, karena waktu terpakai lama, ada pemotongan sholat jumat dan ashar. Jadi jangan ditanyakan kenapa lama,” kata Zaenal saat memberikan keterangan kepada wartawan di RSPAD, Jakarta, Jumat (23/5).
Pemeriksanaan kesehataan lanjut Zaenal akan berhenti atau istirahat pada pukul 11.30 WIB untuk melakasanakan sholat jumat dan kembali dilanjutkan pada pukul 13.00 WIB. Dengan demikian, proses pemeriksanaan kesehatan akan terhenti selama satu jam setengah. “Kemungkinan pasangan calon dan panitia, akan sholat di lantai dua,” tutupnya. (TAR/JKS).