Fahri Hamzah/ist

JAKARTASATU– Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah meminta publik menyaksikan sifat kritisnya kepada Anies Baswedan dan Sandiaga Uno saat menjabat sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta. Hal ini menunjukkan Fahri tidak pandangan bulu atas dirinya sebagai anggota dewan.

“Anda lihat saya nanti. Begitu Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menjabat, saya mulai sikat. Tenang saja,” katanya di akun Twitter pribadi miliknya, Minggu (15/10/2017).

Menurut Fahri, itu adalah bagian dari hak masyarakat manakala ada pejabat yang berkuasa, siapapun. Sebab kewajiban pejabat itu adalah kepada masyarakat sehingga sikap kritis diperlukan.

“Hak pemerintah yang sedang berkuasa atas kita adalah kritik. Kewajiban mereka atas kita adalah pelayanan terbaik.”

Namun demikian Fahri juga tidak menafikan akana adanya orang yang tidak suka dengan sikapnya. “Di tempat kita banyak logika terbalik. Begitu orang menjabat mulai menerima pujian berlebihan. Padahal yg dilakukan amatiran.

Nanti kalau orang mengritik dibilang, ‘Bukannya membantu, eh malah mengganggu’. Padahal kritik adalah cara membantu penguasa. Penguasa pun harus datang dengan mental baru bahwa kritik akan menjadi makanan mereka hari-hari. Maka nikmatilah gizi itu.” RI