JAKARTASATU.COM – Anggota Komisi IX DPR RI Darul Siska mempertanyakan peta jalan atau roadmap Gugus Tugas Penanganan Covid-19 yang dipimpin Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo untuk percepatan penanganan Covid-19 di Tanah Air.

“Bolehkah dipaparkan kepada kami roadmap yang disiapkan Gugus Tugas untuk mengatasi wabah Covid-19 ini. Dengan adanya roadmap itu kita bisa bersama-sama melangkah untuk mendukung apa yang akan dilakukan oleh gugus tugas dan instansi terkait lainnya,” ujar Darul Siska dalam Rapat Kerja Komisi IX DPR RI dengan Kementerian terkait upaya penanganan Covid-19 berserta hambatan pelaksanaannya yang dilakukan secara virtual, Kamis (2/4/2020).

Ungkapnya, aturan teknis PP tentang PSBB ini ditetapkan oleh Menteri Kesehatan atas saran dan pertimbangan kepala Gugus Tugas. Apa kriteria teknis yang ditetapkan, sehingga menjadi acuan daerah? Adanya roadmap tersebut juga untuk mengantisipasi penyebaran virus corona yang diprediksi akan mencapai puncak di Juli 2020. Selain roadmap, Komisi IX DPR RI juga meminta Pemerintah memaparkan secara transparan penggunaan anggaran Gugus Tugas sehingga tepat sasaran*lHER-JAKSAT