Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini  – Bagian  3
mereka yang tiba-tiba meninggalkan kita
dr enozthezia
ntah kapan
kita pun tak ada yang tahu pasti
tanggal berapa tepatnya
virus itu mulai masuk ke negeri ini
tapi yang pasti
dalam waktu singkat
kita harus kehilangan
orang-orang yang sebelumnya
bekerja bersama
berbagi tawa
dan juga cerita
• medis dan para medis •
dan kita pun
yang masih di sini
masih terus melanjutkan tugas ini
kami hanya bisa berusaha
dan terus berharap
meredam semua kekhawatiran
dalam DOA
selamat jalan teman-teman
semoga mendapat tempat mulia
di sisi NYA
Aamiiiiiiiin
Aamiiiiiiiin
Aamiiiiiiiin
Ya Rabbal ‘alamiiiin
(bersambung)