M Rizal Fadillah/FOTO OLAHAN JAKSAT

by M Rizal Fadillah

Musuh Fir’aun bukan Musa, sebab Musa tidak sekuasa Fir’aun yang serba punya dari mulai tentara, dana, ahli infrasruktur, hingga paranormal. Fir’aun bisa menghukum siapa saja. Menuduh hoaks lawan pun bisa (QS. Al Mu’min 37). Musa saja disebut sebagai pengganti agama dan pembuat kerusakan di muka bumi (QS. Al Mu’min 26).

Saking tak tertandinginya Fir’aun sampai menyebut dirinya “Tuhan Yang Maha Tinggi” (QS. An Nazi’at 24 ). Meskipun demikian Allah “Tuhan Yang Maha Tinggi” yang sebenarnya tetap memerintahkan Musa untuk menghadapi dan berjuang menegakkan kebenaran dan keadilan. Fir’aun telah melampaui batas (QS. Thaha 43).

Fir’aun dalam ketakutan akan turun tahta dan runtuhnya singgasana. Segala bentuk oposisi harus dibasmi. Musa dianggap sebagai pengganggu stabilitas negeri. Fir’aun tidak takut pada Musa tetapi hanya takut bahwa dirinya kelak tidak berkuasa. Ia harus membuktikan dengan kemampuan menghancurkan Musa dan pengikutnya.

Fatamorgana kehebatan menguasai segala yang ada dihadapannya, termasuk “Jalan bebas hambatan” di samudera yang akhirnya menenggelamkannya. Nafsu berkuasa dengan penuh keserakahan berhadapan dengan diri sendiri. Musa hanya bayangan untuk mewujudkan murkanya.

Allah SWT “Tuhan Yang Maha Tinggi” sedang mempermainkan “penguasa dunia” yang bingung, bodoh dan dungu.

Modelnya adalah anjing serakah yang sedang menggigit daging dan berada di atas jembatan. Merasa tertantang melihat ada anjing di bawah yang juga sedang menggigit daging dan sama menyeringai. Diterkamnya anjing “oposisi” dan byuurr masuk sungai. Tenggelam.

Sama dengan raja tikus yang melihat di sungai ada tikus besar saingannya. Ia lompat untuk berkelahi melawan tikus besar yang tak lain adalah bayangan dirinya sendiri. Itulah musuh terbesar yang hakekatnya sering mengalahkan keserakahan dan kebodohan penguasa.

Rezim manapun termasuk Pemerintahan Jokowi bukan tandingan oposisi dengan segala unsur kekuatan dan genggaman kekuasaan. Semua bisa dikendalikan. Akan tetapi bayang-bayang selalu membuatnya cemas dan takut. Konkritisasi bisa HTI, FPI, juga KAMI bahkan MUI sebagai “lawan” yang sebenarnya hanya bayangan yang dibesar-besarkan saja.

Dahulu Fir’aun selalu dihantui oleh “nightmare” bahwa kekuasaannya akan jatuh. Musa dicurigai dan dituduh sebagai biang perusak negara. Mimpi buruk menjadi kenyataan dengan bukti kekuasaan Allah. Fir’aun terlambat menyadari dan terlambat untuk kembali.
Pintu taubat sudah tak ada lagi. Mati dengan penyesalan diri yang tanpa arti.

Wahai penguasa negeri, Presiden dan para Menteri, jangan ulangi perilaku Fir’aun ini. Karena tak ada kekuasaan yang tidak berganti. Hari ini jadi pejabat besok menjadi rakyat.
Hari ini dihormat besok bisa habis-habisan dihujat.
Taubatlah sebelum terlambat.

*) Pemerhati Politik dan Keagamaan

Bandung, 17 Oktober 2020