Beathor Suryadi: PDIP Menjadi Penonton di Pilgub Jakarta

JAKARTASATU.COM– Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) akan menjadi penonton di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta. Istana menginginkan Koalisi Indonesia Maju (KIM)) melawan Independen di Pilgub Jakarta 2024.

“Jika rencana Dasco Ahmad terwujud menghadirkan KIM plus, 5 partai plus 2 Partai, menjadi Koalisi 7 Partai maka di Jakarta, PDIP menjadi Penonton di PilGub DKI, pada hal suaranya juara pemilu 2024,” kata politikus PDIP yang dekat almarhum Taufik Kiemas, Beathor Suryadi kepada wartawan, Senin (5/8/2024).

Beathor mempertanyakan langkah yang akan diambil Adian Napitupulu selaku Pimpinan Pemenangan Pilkada PDIP dalam menghadapi Langkah Dasco yang merencanakan KIM melawan independent di Pilkada Jakarta.

“Akankah Adian Napitupulu yang menjadi Pimpinan Pemenangan Kemenangan Pilkada PDIP mampu keluar dari Langkah Kuda yang dilakukan Dasco Ahmad tersebut?” tanya Beathor.

Ia juga heran PDIP belum mengumumkan kadernya yang akan maju di Pilgub Jakarta dan melakukan lobi politik ke partai politik dalam menghadapi KIM di Pilgub Jakarta.

“Hasil Pemilu 2024 PDIP di Jakarta hasil angkanya tidak cukup untuk ikut Pilgub, sudah paham tidak cukup, malah belum menyebut nama kadernya sebagai kandidat, apa lagi memutuskan dengan partai mana akan berkoalisi untuk membentuk Paslon,” pungkasnya. (Yoss)