Ridwan Kamil Nyatakan Siap Debat
JAKARTASATU.COM— Calon Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil yang berpasangan dengan calon wakil-nya Suwono. Ridwan Kamil menyatakan siap debat. Ia tak permasalahan debat yang diselenggarakan KPU Jakarta sampai tiga kali.
“Tidak ada masalah, sudah dua kali pilkada, ya pilkada tiga debat,” kata Ridwan Kamil di Kawasan Cililitan, Jakarta Timur, Minggu (22/9/2024).
Dalam pengakuannya Ridwan Kamil menyatakan dirinya sudah pernah menjalani debat sebanyak enam kali.
Dengan demikian, ia pun sudah mempunyai persiapan memiliki data yang cukup, dan pengalaman saat debat perdana yang diselenggarakan KPU Jakarta.
“Saya sudah pernah enam kali debat. Jadi persiapan yang penting saya berbasis data, berbasis solusi, berbasis pengalaman,” tutur Kang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil.
Diketahui, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat KPU Provinsi DKI Jakarta Astri Megatari mengatakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta akan menggelar debat pertama Pilkada Jakarta 2024 pada 6 Oktober mendatang. Ahad (22/9/2024).
Astri menjelaskan debat akan digelar sebanyak tiga kali dengan durasi debat adalah selama 150 menit (120 menit dan 30 menit untuk jeda iklan).
Terkait lokasi pelaksanaan debat Astri menyebutkan masih terus dikoordinasikan dengan penyelenggara pihak siaran. (Yoss)