Foto: dok. ist

JAKARTASATU.COM– Gegera mempertanyakan ada HGB di laut, pendakwah sekaligus Ketua MUI Pusat KH Cholil Nafis mendesa semua PSN dievaluasi.

“Ko’ bisa ya, ada HGB di laut? Perlu dievaluasi dan ditinjau kembali semua PSN dan proyek2 di pinggir pantai dan lautnya,” katanya, Senin (20/1/2025).

“Jangan sampai tanah dan laut kita hanya dikuasai dan dibagi kepada segelintir orang aja. Ini soal pemerataan dan keadilan ttg tanah dan laut Indonesia,” imbuhnya beralasan.

30 kilometer laut Tangerang, Banten, yang dipagari bambu secara misterius telah disertifikasi dengan status Hak Guna Bangunan (HGB) viral media sosial. (RIS)