Foto: dok. akun X YLBHI/tangkapan layar

JAKARTASATU.COM– Aksi anak sekolah di Papua tuntut pendidikan gratis dibubarkan oleh aparat kepolisian. Dalihnya, tidak ada izin. Demikian yang diinfokan Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI) di akun X-nya, Senin (17/2/2025).

“Kami mendapatkan kabar dari @LbhPapua bahwa ratusan siswa Sekolah Menengah Atas di Jayapura melakukan aksi demonstrasi pagi ini, untuk menuntut pendidikan gratis di Papua. Sayangnya, aksi ini dibubarkan oleh pihak kepolisian dengan dalih tak berizin,” tulis akun X YLBHI.

Atas insiden itu, YLBHI mengungkap ada 15 orang massa aksi ditahan di Polsek Heram, Waena, Jayapura. “Saat ini, mereka sudah didampingi oleh pengacara publik @LbhPapua.”

“Kami mengecam penahanan massa aksi. Mereka harus segera dibebaskan!”

Menurut informasi, siswa SMA melakukan aksi unjuk rasa terkait penolakan Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Siswa menuntut agar sekolah yang digratiskan. (RIS)