JAKARTASATU.COM – Angkatan Muda Ka’bah (AMK) yang merupakan organisasi sayap Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengaku bakal mengawal dan mendukung hasil Keputusan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) II PPP yang bakal dilaksanakan pada tanggal 10 sampai dengan 11 Mei di Jakarta.
“Berdasarkan rapat pleno Pengurus Nasional AMK pada tanggal 9 Mei 2014 di kantor DPP PPP. AMK siap mengawal Rapimnas ke II PPP, khususnya dalam menentukan arah koalisi dan sikap PPP dalam menghadapi pemilu presiden tahun 2014,” kata Ketua Umum AMK, Joko Purwanto melalui keterangan pers yang diterima Jakartasatu.com, Jum’at malam (9/5).
Ditambahkan Joko sebagai sayap partai, pihaknya akan patuh dan mendukung penuh langkah PPP dalam menghadapi pilpres, termasuk dalam urusan mitra koalisi untuk mendukung calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres). Dukungan penuh layak diberikan kepada partai, sebab setiap keputusan yang muncul dari Rapimnas merupakan mandat yang harus dijalankan dan dilaksaakan oleh setiap kader partai, termasuk AMK PPP.
“Intinya kami siap mensukseskan capres dan cawapres yang didukung oleh PPP dalam Rapimnas mendatang. Siapapun yang didukung PPP sudah pasti kami dukung,” tutup Joko. Marcopolo.