JAKARTASATU.COM– Viral video pendek Ketum Golkar Bahlil Lahadalia menyoal tabrak aturan di media sosial, seperti X, hari ini, Senin (7/10/2024). Keterangannya, Bahlil menyampaikan soal itu di acara konsolidasi pemenangan Luthfi-Yasin dalam Pilkada Jateng, di Sukoharjo, Sabtu (5/10/2024).
“Harus menang, ya? Hipmi terbaru enggak pernah kalah. Selalu menang. Kalau ada potensi kalah kuat, caranya bagaimana menang,” ujar Bahlil dalam video tersebut.
“Rumus Hipmi enggak boleh kalah. Cara apa pun lakukan, yang penting menang. Satu aja, jangan tabrak aturan. Kalau tabrak aturan, yang penting jangan ketahuan,” imbuhnya.
Menyaksikan video viral itu, budayawan Goenawan Mohamad mengatakan bahwa Bahlil tengah menganjurkan politik “tujuan menghalalkan cara”.
“Jika inilah pedoman bekerja dlm politik, demokrasi akan jadi persaingan yg brutal. Dan NKRI jadi arena bandit,” kata dia, di akun X-nya.
Salah satu warganet yang mengunggah video pendek tersebut adalah @BangPino__. (RIS)