#NgopiSore: TAHAN KRITIKLAH……
HMMMM Tahan kritik baik dalam skala kecil atau besar akan dengan nyaman Anda kerja. Apalagi kalau dibarengi kerja iklan. Jangan membohongi rakyat dan membodohi rakya karena akn rusak negara ini. Bisa jadi berakibat fatal.
Sejarah menunjukkan bahwa banyak negara runtuh atau mengalami krisis besar karena pemimpin atau elite politiknya berbohong dan tak mau dikritik rakyat. Awalnya mungkin kebohongan mungkin dianggap sebagai hal remeh-temeh oleh orang terutama sang penguas. Ada yang menganggap kebohongan sebagai hal enteng, bahkan ada lagi yang justru tidak ambil peduli terhadap kebohongan tersebut. Tapi jika ini tanpa koreksi dan baper. Sungguh akan makin aneh jika tak mau di kritik.
Pemikiran Plato memiliki pengaruh yang merentang hingga konteks politik, sosial, dan budaya saat ini. Kritiknya terhadap perpecahan sosial, penyalahgunaan wewenang, dan ketidakmurnian dalam pengambilan keputusan tetap relevan dalam menghadapi tantangan demokrasi modern. Pandangannya tentang pentingnya kebijaksanaan, pengetahuan, dan keadilan dalam kepemimpinan juga memicu refleksi mendalam dalam upaya menciptakan sistem pemerintahan yang lebih baik. Plato dalam Kritik dalam Demokrasi itu cerdas meski zaman lampau.
Kembali soal transparansi seharusnya bukan berarti kebal kritik. Justru, kalau pejabat benar-benar transparan, mereka harus siap menerima kritik dan masukan dari masyarakat. Kalau ada yang alergi kritik sambil mengaku transparan, itu justru tanda ada sesuatu yang disembunyikan.